MOST RECENT

|

Bank Dunia Bagi Sertifikat Gratis


Lhokseumawe, acehmagazine.com

Pada tahun 2008 ini, masyarakat yang terkena imbas tsunami akan mendapatkan sertifikat tanah gratis. Pembuatan sertifikat gratis itu didukung sepenuhnya Bank Dunia.


“Kita upayakan pembuatan sertifikat masyarakat secepat mungkin. Tentunya setelah melalui persyaratan yang sesuai,” sebut Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Lhokseumawe, Lukman Hakim, kepada wartawan, Sabtu (26/4).Dia menjelaskan, untuk tahun 2008 ini seluruh daerah Aceh termasuk Lhokseumawe mendapat sertifikat hak alas atas tanah yang dibantu oleh Bank Dunia. “Jumlahnya 160.000 sertifikat,” sebut Lukman.


Lukman menambahkan, permasalahan masalah tanah di Aceh saat ini sangat kompleks. Masyarakat yang tidak memiliki tanah berani mengaku tanah orang lain. Padahal tanah tersebut jelas bukan miliknya. Uniknya lagi, sebut Lukman, sebagian masyarakat bahkan berani bersumpah mengakui bahwa tanah itu miliknya. “Banyak kasusnya begitu. Di propinsi juga kasus begitu banyak sekali,” sebutnya.


Dia menyebutkan, informasi Bank Dunia mendanai pembuatan sertifikat korban tsunami sebanyak 160.000 itu dari Kepala BPN Propinsi Aceh, T. Murdani saat meresmikan gedung BPN Lhokseumawe, baru-baru ini di Lhokseumawe.


Sembari mengutip ucapan Teuku Murdani, Lukman menambahkan, sedikitnya 14 kabupaten dan kota akan dibantu dengan pembuatan sertifikat tanah gratis di seluruh Aceh. Termasuk Lhokseumawe.Ditambahkan, dia bertekad BPN Lhokseumawe harus menjadi BPN yang melayani masalah pertanahan dengan baik dan tepat sasaran. Untuk itu, pihaknya akan melakukan pemetaan dalam waktu dekat ini untuk seluruh tanah yang belum memiliki sertifikat di wilayah kota tersebut. [M.Sambo]

Publis Oleh Dimas Sambo on 22.53. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "Bank Dunia Bagi Sertifikat Gratis"

Posting Komentar

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added