MOST RECENT

|

Kurangi Pengangguran Kembangkan Sekolah Kejuruan

Aceh Utara, acehmagazine.com
Pemerintah Aceh Utara ke depan akan fokus mengembangkan pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Direncanakan, perbandingan sekolah kejuruan dengan sekolah umum sebanyak 60 persen berbanding 40 persen untuk sekolah umum. Tujuannya untuk menyiapkan kemampuan siswa yang produktif, meminimalisir pengangguran di Aceh Utara dan mengejar ketertinggalan pembangunan.



“SDA Aceh Utara ini mendukung pengembangan dunia pendidikan kejuruan. Kita harap dengan begitu kualitas pelajar semakin bagus dan berkualitas sesuai bidang ilmu kejuruan itu sendiri,” sebut Zakaria Abdul Majid, anggota DPRK Aceh Utara dari Komisi E, bidang pendidikan dan kesejahteraan, Jum’at (9/5).

Model pendidikan SMK, siswa dibekali ketrampilan sejak mereka duduk dibangku sekolah. Ketrampilan itu diberi secara praktis oleh tenaga pengajar di sekolah kejuruan. Zakaria, sadar benar kalau peningkatan kualitas tenaga pengajar patut menjadi perhatian. “Untuk menuju kekualtas yang lebih baik, tenaga pengajarnya juga harus baik dan cerdas, kita upayakan itu. Misalnya dengan mengirimkan guru untuk melanjutkan pendidikan dan melengkapi fasilitas SMK kearah yang lebih baik,” ujarnya.

Sementara itu, sangat disingung soal alokasi dana pendidikan, Zakaria menyebutkan DPRK sudag menganggarkan miliyaran rupiah untuk pos pendidikan dan beasiswa bagi mahasiswa kurang mampu. Termasuk untuk melengkapi fasilitas dan sarana pendidikan untuk perguruan tinggi.

Untuk tahun 2008, DPRK Aceh Utara mengetuk palu beasiswa sebesar Rp 2 miliyar untuk Universitas Malikussaleh, STAIN Malikussaleh sebanyak Rp825 juta yang ditambah biaya pembangunannya sebesar Rp2 milliar, dan bantuan untuk Politeknik sebesar Rp440 juta.

Sebanyak Rp 2 miliar juga dialokasikan untuk mahasiswa kurang mampu yang sedang menyelesaikan kuliah di berbagai perguruan tinggi di luar daerah. Di antaranya 825 orang untuk D3, 1881 untuk S1, dan 77 orang untuk S2. “Besarannya yang diterima perorang sebanyak Rp750 ribu, Rp1 juta, dan Rp1,5 juta, pertahunnya,” katanya. [M.Sambo]

Publis Oleh Dimas Sambo on 05.56. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "Kurangi Pengangguran Kembangkan Sekolah Kejuruan"

Posting Komentar

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added