MOST RECENT

|

HJ IDA SURYANA [Perlu Dikaji Ulang]


Wakil Ketua DPRK Aceh Utara, Hj Ida Suryana, mengakui memang terjadi tolak-tarik di kalangan masyarakat Aceh Utara, terkait penetapan ibukota kabupaten Aceh Utara. Ida menyebutkan perlu dikaji ulang rencana pemindahan tersebut. Pengkajian ini idealnya melibatkan tim independen untuk menilai layak dan tidaknya Lhoksukon sebagai ibukota Aceh Utara.

“Pada prinsipnya, dewan sudah mendengar persoalan pemindahan ibukota itu. Namun, saya pikir perlu dikaji ulang. Karena, selama ini ada pro dan kontra di tengah masyarakat terkait pemindahan itu. Dewan kan pada posisi netral,” terang Ida Suryana.


Lebih jauh dia mengatakan, Komisi A, bidang pemerintahan dan pimpinan dewan akan membahas secara serius persoalan rencana pemindahan ibukota yang tak kunjung terjadi itu. “Persoalan ini memang serius, sudah berlarut-larut cukup lama. Jadi, harus dikaji secepatnya. Kita akan bahas ini secara serius,” terang Ida.

Sejauh ini dikalangan anggota legislatif Aceh Utara saja, terjadi pro dan kontra terkait pemindahan itu. Sebagian anggota dewan dari daerah timur Aceh Utara tetap berkeinginan agar Lhoksukon menjadi ibukota, sebaliknya, anggota dewan dari daerah barat Aceh Utara mempertanyakan pemilihan Lhoksukon menjadi ibukota.


Politisi dari Partai Demokrat Aceh Utara itu mengatakan, sejauh ini gedung yang terlantar seperti Gedung Bachelor Camp yang telah menjadi milik Pemerintah Aceh Utara dan gedung Dinas Kesehatan Aceh Utara idealnya harus difungsikan. “Sayang, jika gedung itu tidak difungsikan. Nanti, setelah kita duduk dengan komisi A, dan wakil dan pimpinan dewan, maka akan kita ambil jalan tengahnya. Kita ingin semua masyarakat diuntungkan,” tegas Ida Suriani. (masriadi)

Publis Oleh Dimas Sambo on 23.05. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "HJ IDA SURYANA [Perlu Dikaji Ulang]"

Posting Komentar

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added