Puskesmas Sawang Minim Fasilitas, Warga Mengeluh
LHOKSUKON - Warga Kecamatan Sawang, Aceh Utara mengeluhkan minimnya fasilitas di puskesmas setempat. Sehingga masyarakat yang anggota keluarganya dirawat di puskesmas itu harus membawa sendiri berbagai fasiltas seperti tempat tidur, bantal, dan seprei. “Masalah lain, obat-obatan juga sering tak tersedian. Bahkan, kepala puskesmas dengan warga terkesan kurang harmonis,” kata Husaini, warga setempat kepada Serambi, kemarin. Karena itu, menurutnya, belasan warga Sawang yang disponsori sebuah LSM di Lhokseumawe menyurati Dinas Kesehatan Aceh Utara yang isinya meminta kepala puskesmas itu dicopot. Karena menurut penilaian mereka kepala puskesmas tak becus bekerja. Anggota DPRK Aceh Utara, Tantawi, meminta fasilitas di puskesmas itu segera dibenahi. “Sehingga tak ada lagi keluhan masyarakat dan pelayanan medis juga harus ditingkatkan,” ujar Tantawi.
Kepala Puskesmas Sawang, Yanti SKM, menyebutkan fasilitas di puskesmas itu sudah memadai. “Kalau bantal memang agak kurang. Beberapa bantal milik Puskesmas hilang, mungkin terbawa oleh keluarga pasien. Tapi, dalam waktu dekat kita akan membeli bantal baru,” sebut Yanti. Terkait displin pegawai yang sempat mencuat beberapa waktu lalu, Yanti menyebutkan pihaknya sudah memberikan sanksi bagi pegawai yang tidak displin. “Misalnya yang tak masuk kerja, biaya jasa dari program JKA itu tidak kita berikan. Sanksi lainnya, kita laporkan ke Dinkes,” tegas Yanti. Hal senada juga disampaikan Kadis Kesehatan Aceh Utara, Nurdin M Kes. “Fasilitasnya baik. Peningkatan fasilitas tentu terus kita lakukan,” ujarnya.(c46)
SUMBER SERAMBINEWS.COM