MOST RECENT

|

Desa Blang Butuh Jembatan


LHOKSUKON - Warga Desa Blang, Kecamatan Lhoksukon, Aceh Utara meminta pemkab setempat membangun jembatan permanen di desa mereka. Pasalnya, menurut amatan Serambi, Kamis (25/2), jembatan di desa itu yang terbuat dari papan rusak parah. Sehingga sangat sulit dilalui sepeda motor. Padahal, jembatan itu selama ini digunakan warga yang hendak menuju lokasi pertanian.

“Setiap hari, kami yang berkebun terpaksa melewati jembatan ini. Sudah dua tahun kondisi jembatan sangat jelek, namun belum ada upaya perbaikan dari Pemkab Aceh Utara,” ujar Ismail Saleh (23), warga setempat Dikatakan, sudah tiga kali masyarakat terjatuh dari jembatan itu. Beruntung tidak ada korban jiwa, tapi korbannya hanya mengalami luka ringan. “Jangan sampai ada korban jiwa baru diperbaiki. Kami minta ini menjadi perhatian serius pemerintah,” pungkas Ismail.(c46)

Publis Oleh Dimas Sambo on 23.43. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "Desa Blang Butuh Jembatan"

Posting Komentar

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added