OISCA Bantu Industri Kecil di Aceh
LHOKSUKON - Organization for Industrial, Spiritual, and Cultural Advancement (OISCA) International, sebuah lembaga nirlaba dari Jepang, menyatakan, komitmennya membantu industri kecil dan menengah di Aceh.
Hal itu diungkapkan Presiden OISCA International, DR Yushiko Nakano, dalam kunjungannya ke sejumlah usaha peternakan ayam potong dan ayam petelur, di Desa Matang Payang, Kecamatan Baktiya Barat, Aceh Utara, Selasa (26/4/2011).
“Kami salut dengan industri kecil di Aceh. Pascatsunami kami membantu mendirikan usaha peternakan, pakan ternak, penyulingan minyak nilam dan lain sebagainya di seluruh Aceh. Kedatangan saya hari ini, ingin melihat langsung perkembangannya. Kami siap membantu untuk masa mendatang, perkembangan industri yang sudah ada, saya lihat sangat bagus,” ungkap Yushiko didampingi Ketua Alumni OISCA di Aceh, Khaidir Abdurrahman.(masriadi sambo)
--
Editor: ibrahim ajie