MOST RECENT

|

Polisi Amankan Empat Ton Kayu Ilegal


LHOKSUKON – Polres Aceh Utara mengamankan empat ton kayu ilegal, di Desa Keude Paya Bakong, Kecamatan Paya Bakong, Aceh Utara, Sabtu (14/5/2011) dinihari. Kayu jenis meranti dan merbo itu diamankan di kawasan persawahan desa setempat, sedangkan pemilik kayu sedang diselidiki oleh tim Reskrim Polres Aceh Utara.

Kapolres Aceh Utara, AKBP Farid BE, melalui Waka Polres, Kompol Sigit Ali Ismanto, kepada Serambinews.com, menyebutkan, pihaknya menerima informasi dari masyarakat tentang keberadaan kayu illegal tersebut.

“Kayu itu disembunyikan di persawahan. Tidak ada jalan menuju ke sawah itu. Sehingga, kita kesulitan mengangkut kayu itu. Bahkan, ada 15 potong lagi yang kita tinggal di lokasi, karena tidak muat mobil. Hari ini, sisa kayu illegal itu kita angkut lagi ke Mapolres,”sebut Waka Polres.

Ditambahkan, selama ini, Kecamatan Paya Bakong masuk dalam pengawasan khusus Polres Aceh Utara. Pasalnya, menurut laporan masyakat, kawasan tersebut banyak terjadi penebangan liar.(masriadi sambo)
--
editor: ibrahim ajie

Publis Oleh Dimas Sambo on 01.30. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "Polisi Amankan Empat Ton Kayu Ilegal"

Posting Komentar

Blog Archive

Recently Commented

Recently Added